5 Cara Membuat Kulit Wajah Agar Awet Muda dan Berseri dengan Buah
Cara membuat kulit wajah agar awet muda dan selalu berseri adalah berkaitan dengan Antiaging. Aging adalah Proses penuaan yang disebabkan oleh bertambahnya usia. Proses penuaan ini adalah normal terjadi pada seseorang yang disebabkan oleh umur, namun proses penuaan ini bisa di tunda dengan zat-zat Antiaging. Ternyata zat antiaging tersebut banyak terdapat pada jenis buah-buahan. Diantara buah untuk awet muda, antara lain semangka, stroberi dan melon. Buah tersebut terbukti memiliki kandungan antioksidan yang tinggi yang mampu mengatasi penuaan dini dan membuat wajah menjadi awet muda dan segar.
Selain buah-buahan diatas, cara membuat kulit wajah agar awet muda dengan minum susu kedelai dan mengkonsumsi kenari. Susu kedelai mengandung isoflavin, lesitin dan asam fitat yang bermanfaat mempercepat proses peremajaan sel pada kulit.Kenari mengandung minyak omega 3, asam folat dan asam amino yang juga menggiatkan sel peremajaan sel kulit.
Cara Membuat Kulit Wajah Awet Muda Secara Alami dengan Buah-Buahan
Cara merawat wajah agar awet muda dan segar dengan buah, yaitu dengan sering mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran hijau. Selain itu bisa juga dengan membuatnya menjadi masker wajah dan menjadikan buah tersebut sebagai minuman jus yang enak. Para ahli mengatakan salah satu cara merawat wajah agar awet muda dan segar, yaitu dengan memperbanyak konsumsi makanan yang kaya antioksidan. Nutrisi yang mengandung antioksidan tinggi pada umumnya tersimpan pada buah-buahan. Kandungan antioksidan juga bisa didapatkan sayuran segar, kacang-kacangan, biji-bijian dan bahan makanan yang mengandung lemak sehat. untuk lebih jelasnya, berikut ini Jenis buah dan cara membuat kulit wajah agar awet muda dengan buah-buahan yaitu:
1. Buah Semangka
Pengaruh radikal bebas menyebabkan proses penuaan kulit dengan cepat atau menjadikan penuaan dini pada seseorang, maka tidaklah mengherankan, ada beberapa orang yang kelihatan lebih tua dari umurnya dan sebaliknya ada juga yang terlihat awet muda dengan usia yang sudah tua. Nah, mengkonsumsi buah untuk awet muda seperti semangka bisa menjadi solusi mencegah dan sebagai cara merawat wajah agar awet muda dan segar.
Cara membuat kulit wajah agar awet muda dengan semangka sangat mudah, yaitu dengan membuat jus semangka dan meminumnya. Anda juga bisa membuatnya menjadi masker buah untuk awet muda dengan tambahan bahan lain seperti avokad dan lainnya. Daging buah semangka bermanfaat mendinginkan dan menyegarkan kulit yang terbakar sinar matahari, selain itu buah semangka mampu mengencangkan jaringan tubuh serta menambah kadar air dalam kulit. Bagian hijau dekat kulit semangka kaya akan likopen, likopen ini berfungsi mengatasi kulit kering, kusam dan mengendur. Likopen akan membuat wajah menjadi segar dan bercahaya.
2. Stroberi
Cara merawat wajah agar awet muda dan segar selanjutnya dengan mengkonsumsi buah stroberi. Buah stroberi merupakan salah satu buah untuk awet muda yang alami dan tanpa efek samping dalam mengkonsumsinya. Buah stroberi kaya akan kandungan nutrisi serat, selain itu terdapat kandungan kalium, karotenoid, vitamin C dan klorofil yang mampu meningkatkan peremajaan kulit dengan cepat, sehingga berdampak pada kulit menjadi awet muda.
Anda bisa memakannya langsung stroberi setiap hari atau membuatnya menjadi jus segar. Cara membuat kulit wajah agar awet muda dengan stroberi yaitu dengan membuatnya menjadi masker. Setelah diblender hingga halus tambahkan 1 sendok madu atau minyak zaitun dan aduk hingga rata. Oleskan pada wajah, diamkan selama 2o menit dan bilas dengan air hingga bersih.
3. Melon.
Cara membuat kulit wajah agar awet muda dengan memanfaatkan buah melon menjadi makanan dan minuman setiap hari. Manfaat melon untuk kesehatan antara lain mengobati sariawan, menghaluskan kulit, dan meningkatkan imunitas tubuh. Buah yang kaya kandungan air ini sebagai buah untuk awet muda dan antioksidan pada melon dapat melindungi tubuh dari serangan radikal bebas, serangan kanker dan penyakit jantung.
Cara Membuat Kulit Wajah Agar Awet Muda dengan Jus Buah
Buah untuk awet muda seperti melon, stroberi dan semangka bisa Anda jadikan jus yang enak dan berkhasiat untuk kecantikan. Diantara manfaat jus untuk kulit yaitu mencegah penuaan dini dan membuat kulit sehat. Dengan memadukan buah untuk awet muda tersebut lalu membuatnya menjadi jus. Berikut ini aneka jus untuk cara merawat wajah agar awet muda dan segar, yaitu:
1. Jus semangka melon
Cara membuat kulit wajah agar awet muda dan berseri yaitu dengan minum jus semangka melon. Dengan membuatnya kemudian memimumnya setiap hari akan bermanfaat wajah menjadi lebih segar dan berseri seri. Berikut ini cara membuat jus semangka melon agar wajah awet muda, adalah sebagai berikut:
- Siapkan 100 gram semangka kupas, yang dipotong-potong dan dibekukan, dan 200 gram melon jingga kupas dan potong-potong dan bekukan
- Masukan semua bahan ke dalam blender, proses hingga lembut dan jus siap untuk diminum, minum sekali sehari
2. Jus mangga stroberi
cara membuat kulit wajah agar awet muda Selain minum jus semangka melon, Anda juga bisa membuat jus awet muda lainnya yaitu dengan buah mangga dan stroberi. Mangga juga termasuk salah satu buah untuk awet muda. Dengan menjadikannya jus dengan campuran stroberi akan membuat makin mujarab untuk mengencangkan kulit dan mencegah kulit wajah kusam. Berikut ini cara membuat jus mangga stroberi agar wajah awet muda dan segar, adalah sebagai berikut:
- Siapkan bahan-bahannya yaitu 10 buah stroberi, 150 ml susu kedelai, 50 gram kenari, dan 200 gram mangga arum manis.
- Kupas dan potong-potong dan dinginkan dalam kulkas
- Masukan semua bahan dalam blender, proses hingga lembut dan siap untuk diminum, minum sekali sehari
Saran: Tidak untuk penderita asam urat karena akan meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh.
Demikianlah cara membuat kulit wajah agar awet muda dengan buah-buahan. Semoga bermanfaat bagi pembaca semuanya dan salam sehat!!
Belum ada Komentar untuk "5 Cara Membuat Kulit Wajah Agar Awet Muda dan Berseri dengan Buah"
Posting Komentar